Noisekill, Peredam Yang Tepat Untuk Mobil Anda

15 Nov 2018, 16:45:32 WIB By Wisnu Yudistira In National | View : 4615

29Peredam-Yang-Tepat-Untuk-Mobil-Anda.jpg

Mediaaudio.id – Bagi para pengguna mobil yang khususnya pecinta modifikasi, beragam cara dilakukan untuk membuat suatu kabin mobil menjadi sangat menarik.  Perlengkapan interior dalam kabin standar seperti Head-Unit dan audio mobil mungkin menjadi hal yang lumrah bagi para modifikator mobil, khususnya yang gemar ‘mempercantik’ kabin di dalam mobil.

Tapi tahukah Anda? Ada cara yang efektif untuk menambah tingkat kenyamanan Anda saat berkendara. menambahkan peredam mobil, menjadi salah satu solusi Anda menambah tingkat berkendara yang sangat nyaman. Bagi Pecinta audio, Peredam mobil menjadi hal yang sangat wajib untuk dipasangkan ke dalam mobil Anda. selain berfungsi sebagai penekan sisi suara luar yang masuk ke kabin, serta menciptakan suara lebih senyap. Ternyata, manfaat peredam mobil sangat multifungsi dan serba guna yang mungkin bagi kalangan awam, belum banyak yang mengetahuinya.

“Peredam mobil yang berkualitas bagus juga berfungsi untuk menahan panas, menahan getaran serta untuk meredam suara audio mobil tidak memantul sehingga kualitas audio yang didengar telinga lebih bagus atau kedengaran jernih." jelas Yanto, Installer Begja Autotronics, saat ditemui mediaaudio, Kamis (15/11/2018).

Peredam mobil sendiri memiliki tingkatan kualitas sendiri, dari varian yang standar hingga premium beredar luas di pasaran. Banyaknya merek peredam yang beredar di pasaran membuat Anda sebagai konsumen harus jeli memilih peredam yang berkualitas. Material peredam pun bervariasi, seperti Aspal, Gel, Bahan Busa, Alumunium Foil atau Rubber Butyl yang menjadi primadona para pilihan modifikator.

Peredam mobil yang berkualitas, tak  hanya 1 jenis peredam saja yang dipasangkan di bagian mobil. faktanya, untuk pemasangan jenis peredam mobil harus dilihat dari bagian mobil yang ingin dipasangkan. Pada setiap bagian mobil sebaiknya menggunakan tipe peredam yang sesuai kebutuhan Anda.

Ada jenis peredam yang dibuat khusus untuk dipasang di door trim pintu mobil, rubber seal pintu mobil,  dan di alas mobil, kolong mobil maupun dashboard mobil.  Terdapat juga peredam yang dipasang di bagian atap serta kap mesin kendaraan untuk meredam hawa panas, getaran dan suara yang dihasilkan mesin mobil agar tidak masuk ke kabin.

"Banyak sekali jenis untuk bahan Peredam mobil yang standar dan murah. Saat ini peredam yang baik di pasaran banyak yang menawarkan bahan aspal. Tetapi peredam yang berkualitas bagus, banyak menggunakan bahan utama seperti Rubber Butyl atau Karet Butil. Untuk bahanRubber Butyl ini sendiri sangat direkomendasikan di pasang pada bagian pintu mobil. peredam brand Noisekill yang sekarang sedang ‘hot list’ di pasaran  merupakan pelopor menggunakan bahan Rubber Butyl ini" tambah Yanto.

Sebagai Tambahan, Brand Noisekill ini mempunyai struktur yang berkualitas premium yang sangat di gemari para modifikator. Banyak dari mereka yang tak segan menggunakan brand dari Noisekill dikarenakan bahan Rubber Butyl yang sangat stabil untuk ketahanan mobil.

" Produk Noisekill yang menggunakan bahan utama Rubber Butyl berfugsi menjaga ketahanan panas agar tidak merambat dan bahan Rubber Butyl tidak meleleh saat digunakan. Selain itu, Peredam Mobil yang menggunakan bahan Rubber Butyl lebih aman dan baik untuk kesehatan, dibandingkan yang bermaterialkan aspal, dapat mengeluarkan gas beracun Hidrogen Sulfida (H2S) yang berpotensi terhirup dan berbahaya bagi penumpang di dalam mobil,” tutup Frans Manager dari Nexindo Audio Nugraha sekaligus Product Manager Noisekill.

Jadi, jika Anda peduli akan kesehatan diri sendiri saat berkendara, dan sayang akan mobil Anda, Noisekill merupakan pilihan yang tepat sebagai peredam berkualitas premium untuk mobil.



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook